Tidak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk membeli mobil karena kini tersedia kredit mobil bekas murah 2 juta sehingga memudahkan Anda mendapatkan mobil impian. Meski mudah, tapi Anda tetap harus merawat mobil tersebut setelah membelinya agar tidak cepat rusak, salah satunya perawatan pada aki mobil yang memiliki peranan cukup penting pada mobil sehingga harus dirawat dengan tepat.
Lantas, seperti apa tips merawat aki mobil? Simak artikel ini hingga habis!
1. Panaskan mesin mobil setiap hari
Tips pertama merawat aki yang bisa dilakukan adalah dengan memanaskan mobil secara rutin setiap hari. Meskipun mobil tidak sedang digunakan, tetap saja Anda harus memanaskan mesin mobilnya agar aki tidak cepat soak. Mobil yang jarang dipanaskan menjadi salah satu penyebab aki soak dan tidak awet. Oleh sebab itu, jangan lupa untuk memanaskan mesin mobil setiap hari selama 5-10 menit.
2. Menjaga suplai listrik di dalam aki
Ketika mobil sulit untuk dinyalakan, kemungkinan cadangan listrik di dalam aki mobil sudah mulai menipis. Otomatis Anda harus segera melakukan isi ulang cadangan listrik di dalam aki tersebut. Dengan melakukan pengisian ulang, maka dapat membantu menjaga supaya aki mobil tetap awet dan tahan lama.
3. Lepas kabel aki jika mobil tidak digunakan
Jika Anda tidak menggunakan mobil dalam waktu yang cukup lama, sebaiknya lepas kabel aki dari terminal penghubung pada mobil. Tujuannya adalah untuk menghindari aliran listrik yang terus menerus. Di mana, aliran listrik ini bisa membuat aki jadi cepat soak.
4. Memilih aki yang tepat
Anda perlu berhati-hati saat memilih aki mobil. Pasalnya, jika salah memilih, maka aki mobil maka bisa merusak komponen yang ada pada mobil Anda. Jika komponen tersebut terganggu, maka bisa menimbulkan masalah baru pada mesin mobil Anda. Untuk itu, jangan sampai salah pilih, ya!
Lantaran memiliki peran yang cukup penting untuk mobil, maka tidak ada salahnya Anda memerhatikan komponen satu ini dengan terus merawat dan menjaga aki agar tidak soak.
Demikian pembahasan seputar tips merawat aki mobil agar awet dan tidak cepat soak yang bisa Anda coba. Selamat mencoba!